Saat ini penjualan online sangat digemari oleh pebisnis ataupun masyarakat pada umunya. Penjualan online ini memungkinkan kita untuk mempersingkat waktu, tenaga dan uang. Dengan adanya penjualan online, tentunya sangat memudahkan perusahaan untuk menjangkau pelanggan yang mungkin berada di tempat yang jauh dan menguntungkan bagi kedua pihak yaitu penjual dan pembeli. Penjualan secara online sering kita dengar dengan sebutan “E-Commerce”. E-commerce merupakan kepanjangan dari Electronic Commerce atau perdagangan via Internet, dengan fasilitas web internet. E-commerce ini dapat melibatkan lebih dari satu perusahaan dan dapat diaplikasikan hampir di setiap jenis hubungan bisnis. Ada perusahaan yang belum memanfaatkan E-commerce, mungkin karena factor keterbatasan pengetahuan, sehingga masih memakai cara tradisional yaitu dengan cara mengunjungi took/perusahaan jika ingin membeli suatu barang yang dia inginkan. Namun ada pula perusahaan yang berperan aktif mengikuti perkembangan teknologi yang semakin hari semakin canggih, sehingga mereka cekatan mengetahui bagaimana melakukan bisnis online yang memberikan keuntungan besar bagi mereka dengan mempertimbangkan aspek2 kemudahan.
Sarana bagi penuangan E-commerce ini dapat kita temukan pada sebuah tampilan dan elemen-elemen yang menyusun sebuah kesatuan website sehingga menampilkan sebuah profil dari perusahaan, produk serta spesifikasi dari perusahaan yang menawarkan produk tersebut kepada konsumen. Website yang menarik akan membangun citra konsumen menjadi lebih respect terhadap perusahaan tersebut. Maka untuk membangun sebuah website dengan tools yang user friendly dengan fasilitas seperti guest book atau e-catalog, dibuatlah CMS ini.
Content Management System (CMS) adalah sebuah aplikasi berbasis web (webbased application) yang memungkinkan setiap orang membuat dan mengembangkan sebuah situs dinamis, tanpa perlu memahami bahasa pemrograman. Atau, secara sederhana, Content Management System (CMS) adalah aplikasi membuat web dinamis secara mudah. Dengan CMS, dapat dibangun sebuah sistem yang dapat memfasilitasi proses pembuatan, pembaharuan serta publikasi content secara bersama. Content yang kita maksud disini adalah informasi berbentuk gambar, grafik atau pun teks.
ZEN CART
Salah satu tools CMS yang opensource yaitu Zen Cart. Zen-Cart adalah sebuah program untuk para pengusaha online dalam memudahkan mereka membuka merchan untuk display produk dan komoditi mereka supaya mudah mempromosikan dan memperkenalkan produk mereka kepada calon pelanggannya. Meskipun mereka tidak memiliki pengetahuan tentang bahasa pemrograman website sama sekali.
Review Tools
Berawal dari suatu keinginan para web desain, programmer, dan para pebisnis online yang ingin membuat sebuah web dengan mempertimbangkan aspek kebutuhan para customer yang banyak memberikan kemudahan dalam melakukan pembelian. Dengan adanya Zen Cart yang di desain dengan kelebihan yaitu gratis,tools yang user friendly, serta menggunakan sistem belanja online yang opensource maka diharapkan para pembelanja online dapat merasakan kemudahan-kemudahan yang diawarkan pada Zen Cart ini. Sistem ini dapat dikatakan seperti sebuah sistem Shopping Cart atau keranjang belanja. Dimana barang apa saja dengan spesifikasi yang dibutuhkan customer dapat ditampilkan pada Zen Cart ini, serta sistem pembayarannya seperti apa akan dijelaskan didalamnya.
Succes Story
Zen Cart adalah paket eCommerce yang merupakan sempalan osCommerce. Dengan kata lain Zen Cart bukanlah proyek open source eCommerce yang sama sekali berawal dari nol, melainkan hasil pengembangan osCommerce pada tahun 2003 dengan menambahkan fitur-fitur yang tidak dipunyai osCommerce. Tidak heran kalau dari sisi tampilan, Zen Cart sedikit banyak mirip osCommerce. Zen cart menyediakan program shopping cart yang cepat dan mudah dan tersedia untuk semua orang. Sehingga tujuan utama dari pembangunan Zen cart ini adalah menjaring sebuah komunitas untuk saling berbagi tentang solusi online dalam menjalankan bisnis yang menguntungkan bagi para pemilik took online serta menjaring customer sebanyak-banyaknya. Minat dari customer pun sudah terlihat jelas, dalam pengaksesan shopping cart ini yang semakin banyak, dapat diartikan pengembang dari Zen Cart ini tidak sia-sia membuat sistem ini.
Archietecture
Zen Cart menghadirkan pilihan paket eCommerce gratis yang cukup lengkap. Adanya fitur seperti special products, featured products, sale, gift certificates, discount coupon dan product review menunjukkan bahwa Zen Cart memiliki fitur-fitur ‘lebih’ untuk berjualan online. Walaupun belum dilengkapi dengan fitur SEF (Search Engine Friendly) URL secara langsung, Zen Cart mampu menghadirkan paket eCommerce berkelas yang layak dipertimbangkan oleh para calon pedagang online.
Daftar Produk Baru (New Products Listing) : yaitu daftar produk terbaru yang ditampilkan pada halaman depan, dapat ditempatkan di sebelah kanan atau kiri.
Produk Spesial (Special Products) : harga dari product dengan tulisan berwarna merah menandakan bahwa harga tersebut tidak tertera dan memiliki harga yang khusus mungkin lebih mahal dari produk yang lainnya.
Produk Pilihan (Featured Products) : produk yang ditawarkan sesuai dengan musim, seperti contohnya masa memasuki anak-anak sekolah mulai aktif belajar, sehingga keperluan sekolah sangat diminati. Kita dapat menempatkan produk pilihan di halaman depan dalam sebuah Featured Products
Obral (Sale) : untuk menarik minat para pelanggan, Zen cart menggunakan sistem ini dalam keadaan tertentu dan dapat berubah-ubah sale yang ditawarkan.
Voucer Belanja (Gift Certificates) : Voucer belanja ini diberikan kepada pelanggan dan masih dapat berlaku setelah berpindah tangan ke orang lain. Voucer ini dapat dikirimkan oleh penjual kepada pembeli atau sebaliknya via email. Cara kerjanya yaitu jika costumer ingin menggunakan voucernya maka, hanya mengirimkan kode voucer yang nanti akan diproses oleh penjual.
Kupon Discount : Selain voucer belanja, toko online Zen Cart juga bisa menerbitkan kupon discount. Berbeda dengan voucer belanja, kupon discount sifatnya umum. Asal pelanggan tahu nomor kode kupon, dan kupon tersebut masih valid digunakan, maka pelanggan tersebut bisa menggunakan kode kupon discount untuk berbelanja.
Ulasan Produk (Product Review) : Sebagai pelanggan kita bisa memberi penilaian terhadap produk tertentu yang dijual dalam sebuah toko online. Bentuknya bisa nilai nominal antara 1 sampai 5, dan kata-kata yang menggambarkan penilaian kita secara verbal terhadap produk tertentu
Kelebihan Zen Cart :
Zen Cart menghadirkan pilihan paket eCommerce gratis yang cukup lengkap. Adanya fitur seperti special products, featured products, sale, gift certificates, discount coupon dan product review menunjukkan bahwa Zen Cart memiliki fitur-fitur ‘lebih’ untuk berjualan online.
Kekurangan Zen Cart :
· Tidak Adanya Fitur SEF URL : Salah satu kekurangan Zen Cart yang paling mencolok menurut saya adalah tiadanya fitur SEF URL. Dengan SEF URL, produk kita bisa diatur agar mempunyai URL yang ‘cantik’ dan lebih bersahabat dengan search engine. Dalam hubungannya dengan SEO (Search Engine Optimization), fitur ini juga membantu memasarkan produk kita melalui search engine.
· Tampilan Standar Web 1.0 : Kekurangan berikutnya dari Zen Cart diturunkan dari kekurangan yang terdapat dalam osCommerce. Sebagai paket eCommerce yang sudah ada sejak era web 1.0, tampilan standar Zen Cart (dan osCommerce) sampai saat ini masih seperti web 1.0.
· Terlalu Kompleks Bagi Pemula : Semakin banyak fitur, sebuah paket eCommerce akan menjadi semakin kompleks. Dengan mencoba memasukkan semua fitur sebagai fitur utama, membuat Zen Cart cukup kompleks, sehingga menyulitkan para pemula yang baru mengenal dunia jualan online. Kompleksitas ini terlihat dari banyaknya menu dan submenu dalam layar administrasi yang masing-masing menjalankan tugas tertentu.
Kesimpulan
Zen Cart, sebagai paket eCommerce turunan osCommerce memiliki beberapa fitur unggulan seperti special products, featured products, sale, gift certificates, discount coupon dan product review. Namun Zen Cart juga memiliki beberapa kekurangan, diantaranya adalah tidak adanya SEF URL, tampilan standar yang masih era web 1.0, dan cukup kompleks bagi para pemula. Dengan fitur-fitur unggulannya dan tersedianya beberapa solusi untuk kekurangannya kita layak mempertimbangkan Zen Cart sebagai salah satu paket eCommerce gratis untuk ber-jualan secara online.
http://zenindo.wordpress.com/2009/03/01/apa-itu-zen-cart/
http://abryan.co.cc/cms/pengertian-content-management-system-cms/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar